Beberapa tahun ini Microsoft berbaik hati dengan memberikan aplikasi Office 2010 secara gratis, namun dengan dukungan iklan, bagi mereka yang membeli komputer dengan sistem operasi Windows 7 pre-installed. Jelas Office Starter Edition ini tidak memiliki fitur yang biasa anda lihat di Office versi penuh. Office Started Edition ini hanya berisikan dua jenis office saja yaitu Word dan Excel, tapi perlu diingat kembali, banyak pengguna komputer baru diluar sana, dan dua jenis office tersebut sudah dirasa cukup untuk mendukung kegiatan sehari-hari.
Kini Microsoft siap memberhentikan niat baiknya akan Office 2010 Starter. Karena ketika sistem operasi Windows 8 sudah rilis, maka pengguna Windows 8 tersebut akan mendapatkan link untuk mengunduh aplikasi Office versi trial. Microsoft mengatakan untuk pengguna yang tetap ingin menggunakan Office secara gratis, Microsoft juga akan tetap melanjutkan penawaran aplikasi web Office.
0 komentar
Silahkan Beri Komentar Saudara...