Selamat membaca
Download Aplikasi Touch Screen Pengadilan Agama Terbaru
semoga bermanfaat
Blog ini rifro dedikasikan untuk temen-temen yang sedang mencari Tutorial, Tips dan Info-info seputar Teknologi Terbaru. IT Perkantoran dan umum juga menjadi fokus blog ruumit.
Seluruh artikel yang ada silahkan anda copy dan bagikan, namun jangan lupa tetap menjaga kode etik untuk mencantumkan sumbernya.

Download Aplikasi Touch Screen Pengadilan Agama Terbaru

Aplikasi Touch Screen pada Pengadilan Agama sekarang menjadi elemen atau perangkat yang sangat penting seiring dengan berjalannya Program dari Badilag berupa Meja Informasi, saking pentingnya hingga diadakan Award mengenai Pelayanan terhadap Publik berkaitan dengan Meja Informasi ini. Atau lebih ringkasnya tentang pelayanan terhadap publik.

Akan tetapi program yang sudah ada yang diberikan kepada setiap satuan kerja Pengadilan Agama masih perlu untuk disesuaikan. Sebenarnya ada cara yang mudah, yaitu dengan langsung menginput data yang akan ditampilkan khususnya pada Menu Profil dan Proses Berperkara. Akan tetapi banyak kendala yang dialami temen-temen di satkernya masing-masing.
Ada dua macam versi Aplikasi TS ini yang pernah diberikan badilag melalui pengadilan.net dan file tersebut dapat temen-temen download di sini juga.
Mengenai menu-menu selain Profil Pengadilan dan Proses Berperkara merupakan data yang diambil dari database SiadpaWin (SIADPA) yang ada di dalam server kantor temen-temen. Maka tidak perlu kita otak atik, mengingat banyaknya ActionScript yang rumit menurut penulis (hehe). Oleh karena itu penulis hanya mencoba untuk mengedit sedikit tentang kedua menu tersebut (Profil dan Proses) agar sesuai dengan keinginan kita dan lebih variatif.

Apabila kita perhatikan gambar diatas maka ada satu menu yang berbeda. yaitu yang semula ada menu Profil Video diganti dengan menu Layanan. Karena pada awalnya penulis ingin meletakkan Menu Layanan ini pada tampilan awal, akan tetapi untuk memudahkannya penulis letakkan di menu Profil Pengadilan. Yang nantinya Menu Layanan ini berisi menu lain berupa Meja Informasi, Meja Pengaduan, dan POSBAKUM. seperti gambar dibawah ini.

Baiklah, untuk lebih singkatnya berikut ini ada beberapa langkah untuk membuat menu-menu seperti diatas.
1. Pertama-tama download dahulu aplikasi Touch Screen terbaru di sini (ziddu). dan alternatif link di sini (Mediafire)
2. Jika sudah selesai didownload kemudian temen-temen ekstrak file tersebut, maka akan ada 2 direktori. yaitu TS2010COMPLET dan File Untuk Diedit.
3. File aplikasi TS complete tersebut dapat anda kopikan ke direktori pada PC di dalam Kios-K (komputer touchscreen) yang ada pada satker masing-masing.
4. Kemudian untuk mengedit file Profil.fla dan Proses.fla pada direktori yang satu digunakan software semacam Adobe Flash. Di sini penulis menggunakan Flash CS3. Silahkan cari sendiri dan download dengan cara googling. hehehe maaf belum sempat upload software flash tersebut.
5. Nah, jika sudah memiliki software Flash, langsung saja buka dan open file profil.fla tersebut. di sana temen-temen bisa lihat dan pelajari sekaligus dapat diedit konten-kontennya, maupun tombol-tombolnya.
Untuk tutorial mengenai mengedit atau membuat file berupa file swf memakai Flash akan penulis posting di postingan selanjutnya.
6. Jika telah selesai convert berupa swf dan kasih nama 1
7. selanjutnya temen-temen replace file 1.swf yang ada pada aplikasi Touchscreen dengan file 1.swf yang sudah temen-temen buat.
8. selesai

demikian sedikit pengalaman yang pernah penulis lakukan, semoga hanya dengan ilmu yang sederhana ini bisa bermanfaat untuk temen-temen. dan silahkan beri masukan ataupun kritik yang sangat pedas apabila masih ada kekurangan. terima kasih

4 komentar

Mohammad Ramdani said...

mas, ko aplikasi TOuch Screen nya ga bisa di download..maksih.

Eko said...

Data Base nya kok gak ada mas ? Saya juga lagi coba bikin aplikasi touch screen.

Arif Roby said...

Databsenya ambil otomatis akan mengambil dari aplikasi SIADPA (sistem informasi peradilan agama). Aplikasi TouchScreen ini hanya untuk nampilkan saja.

Tonie said...

Gan Arif kenapa waktu dibuka Touchme, layarnya putih aja yang kluar.mohon pencerahan gan

Silahkan Beri Komentar Saudara...

Artikel Terbaru

Artikel Acak

Powered by: Blogger

Buku Tamu