Selamat membaca
Mengenal Semua Jenis CMS bag.3
semoga bermanfaat
Blog ini rifro dedikasikan untuk temen-temen yang sedang mencari Tutorial, Tips dan Info-info seputar Teknologi Terbaru. IT Perkantoran dan umum juga menjadi fokus blog ruumit.
Seluruh artikel yang ada silahkan anda copy dan bagikan, namun jangan lupa tetap menjaga kode etik untuk mencantumkan sumbernya.

Mengenal Semua Jenis CMS bag.3

Setelah temen-temen baca semua artikel
Mengenal Semua Jenis CMS bag. 1 dan
Mengenal Semua jenis CMS bag.2

Maka sekarang kita akan masuk pada bagian yang ketiga, silahkan disimak....


CMS Made Simple adalah sebuah CMS yang bersifat Open Source berbasis PHP dan menggunakan Mysql sebagai databasenya. CMS ini memungkinkan kita untuk memanajement sebuah web lebih cepat karena cara penggunaan nya tergolong yang mudah untuk digunakan (friendly). Mulai dari instalasi hinnga manajemennya bisa dikatakan mudah.


Zikula adalah aplikasi framework dengan lisensi open source atau gratis. Apapun yang Anda butuhkan, Zikula akan memberikan solusi untuk Anda. Tidak peduli apakah itu website perusahaan bonafit dengan ecommerce, sebuah blog yang sederhana atau situs komunitas, Zikula dapat memberikan solusi.




DokuWiki adalah CMS Wiki yang sangat mudah untuk digunakan, terutama untuk membuat dokumen apapun. DokuWiki ditargetkan untuk perusahaan kecil, kelompok kerja dan tim pengembang. 


LimeSurvey (sebelumnya bernama PHPSurveyor) adalah sebuah aplikasi PHP yang berbasis web dan memiliki lisensi gratis. LimeSurvey memungkinkan Anda untuk mendevelop, mempublikasin dan mengumpulkan responden secara offline dan online.


glFusion adalah sebuah CMS atau content management system dengan lisensi open source yang dikembangkan dengan PHP untuk membuat blog, forum, gallery dan download.


Podcast Generator adalah sebuah aplikasi podcast berbasis web dengan lisensi gratis dan ditulis dengan PHP. Podcast Generator memungkinkan untuk mengupload file media (dengan format audio) melalui web dan secara otomatis membuat podcast w3c-compliant.


PyroCMS adalah sebuah modul, mendukung penggunaan theme dan CMS yang sangat ringan yang dibangun dengan menggunakan PHP framework CodeIgniter.PyroCMS di desain untuk memudahkan para developer dalam membuat modul-modul untuk para penggunanya. 


BoxBilling adalah sebuah software billing gratis yang dapat membantu memanagement klien dan tagihan Anda. BoxBilling sangat cocok untuk sebuah perusahaan web hosting dan user yang melakukan penjualan secara online.




Pixie adalah sebuah aplikasi berbasis web dengan lisensi opensource atau gratis yang dapat membantu Anda untuk membuat sebuah website. Kebanyakan orang menyebut Pixie sebagai sebuah CMS atau Content Management System, namun kami lebih suka menyebutnya dengan sebuah pembuat website yang ringan dan mudah digunakan.


AdaptCMS adalah sebuah sistem manajemen konten (CMS) yang ditulis dalam PHP, menggunakan database MySQL. AdaptCMS memungkinkan user mengontrol semua aspek dalam website mereka. Selain itu, AdaptCMS juga telah dilengkapi fitur-fitu yang menarik seperti template, kustom field, kategori dan lain-lain.




Tiki adalah sebuah aplikasi web yang sangat powerful yang dibuat oleh sebuah komunitas yang besar. Tiki merupakan tool yang ideal untuk digunakan dalam membuat dan memaintenance website atau membuat project lainnya secara online.


PivotX adalah CMS dengan lisensi gratis yang dapat membantu Anda membuat sebuah situs dinamis seperti weblog, jurnal online dan lainnya. PivotX ditulis dalam PHP dan menggunakan MySQL atau flat file sebagai suatu database.


demikianlah sekian banyak CMS dan aplikasi website yang bisa kita gunakan dengan gratis, namun tentu saja masih banyak juga yang belum dipaparkan di postingan ini. Semoga menambah pengetahuan dan bermanfaat untuk kita semua.


baca juga :
Mengenal Semua Jenis CMS bag. 1
Mengenal Semua jenis CMS bag.2

0 komentar

Silahkan Beri Komentar Saudara...

Artikel Terbaru

Artikel Acak

Powered by: Blogger

Buku Tamu